PENGINTEGRASIAN BUDAYA MELAYU DALAM PENGEMBANGAN PERANGKAT PEMBELAJARAN KOLOID UNTUK PENINGKATAN PENDIDIKAN KARAKTER PESERTA DIDIK
Keywords:
Budaya Melayu, Koloid dan Pendidikan KarakterAbstract
Penelitian bertujuan untuk mengembangkan produk perangkat pembelajaran terintegrasi budaya Melayu dalam bentuk RPP, LKPD dan alat evaluasi untuk meningkatkan pendidikan karakter peserta didik. Jenis penelitian ini adalah penelitain pengembangan (research and development) dengan model prosedural. Penelitian pengembangan telah dilaksanakan di laboratorium Pendidikan Kimia FKIP Universitas Riau mulai Juni sampai November 2016. Prototipe perangkat pembelajaran yang dihasilkan melalui penelitian adalah Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP) terdiri dari 4 kali pertemuan. Lember Kegiatan Peserta Didik (LKPD) untuk 4 kali pertemuan dan 1 set alat evaluasi. Pengumpulan data dilakukan melalui teknik angket dan observasi. Teknik analisis data dilakukan secara deskriptif kuantitatif yaitu dengan cara menghitung persentase nilai validasi. Skor rata-rata penilaian tuju aspek RPP adalah 95,95% dengan kategori valid. Skor rata-rata penilaian empat aspek kelayakan LKPD adalah 95,95% dengan kategori valid. Skor rata-rata penilaian lima aspek kelayakan alat evaluasi adalah 91,85% dengan kategori valid. Sedangkan persentase respons peserta didik terhadap LKPD adalah 97,36% yang berada pada kriteria sangat baik.